Masker Alami Penghilang Jerawat Perlu Anda Coba!

Masker Alami Penghilang Jerawat Perlu Anda Coba!

Masker Alami Penghilang Jerawat – Baik wanita maupun pria bisa mengalami masalah dengan jerawat. Selain mengganggu penampilan dan menurunkan rasa percaya diri, jerawat juga dapat menimbulkan masalah kulit lain jika tidak cepat diatasi. Oleh sebab itu, banyak orang rela menghabiskan biaya berjuta-juta untuk mendapatkan rangkaian perawatan terbaik dari ahlinya.

Masker Alami Penghilang Jerawat Perlu Anda Coba!

Sebenarnya, terdapat beberapa bahan alami yang dapat Anda gunakan sebagai bahan membuat masker antijerawat. Salah satunya adalah madu. Kandungan antibiotik dalam madu dapat membunuh bakteri serta mampu mencegah infeksi menyebar. Bagi Anda yang tertarik mencoba cara alami menghilangkan jerawat, berikut ini beberapa resep masker dari madu yang bisa Anda coba.

1. Masker Madu dan Lemon

Campurkan perasan lemon dan dua sendok madu, kemudian aduk hingga merata. Setelah itu, aplikasikan pada bagian wajah yang berjerawat dan diamkan selama 15—20 menit. Terakhir, bilas menggunakan air hangat dan air dingin. Kandungan asam pada lemon sangat baik untuk mengurangi minyak sehingga cocok untuk mengatasi kulit berjerawat.

2. Masker Madu dan Lidah Buaya

Lidah buaya sering juga dijadikan bahan antiiritasi sehingga cocok dipadukan dengan lemon untuk mengatasi masalah jerawat. Potong dan haluskan lidah buaya, kemudian tambahkan dua sampai tiga sendok madu. Setelah itu, aduk hingga tercampur rata dan aplikasikan pada wajah. Setelah kurang lebih 20 menit, bilas hingga bersih.

3. Masker Madu dan Yoghurt

Kandungan bakteri baik, asam laktat, dan asam alfa hidroksi pada yoghurt ampuh menghilangkan sel kulit mati yang menjadi penyebab jerawat. Anda bisa mencampurkan 1 sendok yoghurt dengan 2 sendok madu, kemudian aduk hingga tercampur dan aplikasikan pada wajah. Diamkan selama sekitar 15 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

4. Masker Madu dan Pepaya

Pepaya mengandung enzim papain yang dapat membantu mengangkat sel kulit mati. Untuk membuat masker pepaya, Anda bisa terlebih dahulu menghaluskan satu potong pepaya, kemudian campur dengan dua sampai tiga sendok madu. Oleskan ke wajah dalam keadaan dingin untuk menambah sensasi menyejukkan. Perpaduan kedua bahan ini akan menghaluskan serta meredam iritasi yang ditimbulkan oleh jerawat.

Baca juga : “Rahasia Alami Menghilangkan Jerawat Batu

5. Masker Madu, Putih Telur,dan Mentimun

Bagi Anda yang menginginkan masker peel off alami untuk kulit berjerawat, bisa mencampurkan putih telur sebagai salah satu bahan masker. Cara membuatnya, pertama kocok putih telur, kemudian campurkan madu dan beberapa tetes sari mentimun. Setelah itu, aplikasikan pada wajah dan diamkan hingga mengering. Jika sudah terasa kaku, lepaskan perlahan, lalu bersihkan sisanya dengan air.

6. Masker Madu, Alpukat, dan Minyak Zaitun

Campurkan buah alpukat dengan satu sendok madu dan setengah sendok minyak zaitun. Setelah itu, aduk rata dan oleskan perlahan ke wajah. Diamkan selama 20 menit, kemudian bilas dengan air hangat. Alpukat mengandung vitamin E yang berfungsi untuk menghaluskan dan mengurangi peradangan pada kulit yang disebabkan jerawat. Sementara itu, minyak zaitun berfungsi untuk melembabkan dan menutrisi kulit Anda.

7. Masker Madu, Tomat, dan Lemon

Haluskan tomat, kemudian tambahkan perasan air lemon dan satu sendok makan madu. Aduk hingga merata, kemudian aplikasikan pada bagian wajah yang berjerawat. Setelah didiamkan selama 15—20 menit, bilas wajah Anda menggunakan air hangat dan air dingin agar terasa lebih segar. Tomat yang kaya akan vitamin A dan C sangat ampuh menghilangkan jerawat secara alami.

Itulah beberapa Masker Alami Penghilang Jerawat yang bisa Anda coba sendiri di rumah. Bahan-bahannya mudah ditemukan, serta sudah pasti aman digunakan karena tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya. Gunakan masker minimal dua hari sekali untuk memperoleh hasil maksimal. Perlu Anda ketahui, kunci utama kulit sehat terbebas  dari jerawat adalah dengan selalu menjaga kebersihan. Jadi, selain menggunakan masker, pastikan Anda tidak malas dalam membersihkan wajah dan benda-benda yang bersentuhan dengan kulit Anda.

Selain perawatan dari luar seperti menggunakan masker di atas, perawatan dari dalam juga tidak kalah pentingnya. Saat ini telah hadir Dermathib, kapsul kecantikan yang terbuat dari bahan-bahan alami. Perpaduan antara sambiloto, kunyit, dan pegagan dijamin mampu mengatasi masalah kulit Anda. Tertarik untuk mencoba? Simak info selengkapnya melalui https://dermathib.com/.

Skin Care Penghilang Bekas Jerawat Asal Korea

Skin Care Penghilang Bekas Jerawat Asal Korea

Skin Care Penghilang Bekas Jerawat – Beberapa tahun terakhir, tren skin care Korea merajai pasar. Salah satu penyebabnya adalah animo tinggi masyarakat pecinta kPop dan drama Korea. Para wanita begitu penasaran dengan rahasia kulit cantik dan sehat para member grup dan artis peran asal negeri gingseng tersebut, lantas mulai membeli produ-produk yang mereka gunakan. Inilah yang membuat brand-brand kosmetik asal Korea sekarang banyak dan dengan mudah kita jumpai di pasaran. produk ini ampuh hilangkan bekas jerawat.

Skin Care Penghilang Bekas Jerawat Asal Korea

Bagi Anda yang sedang bergelut dengan bekas jerawat di wajah, tidak ada salahnya untuk mencoba beberapa skin care asal Korea yang saat ini sedang ramai diperbincangkan para beauty enthusiast. Penasaran? Berikut ini beberapa produk Korea penghilang bekas jerawat yang sudah teruji kualitasnya, serta mendapat ulasan baik dari para penggunanya.

1. COSRX – Low pH BHA Overnight Mask

Masker yang mengandung 0.9% BHA ini memiliki pH rendah sehingga aman digunakan sepanjang malam. Selain itu, produk ini juga terkenal ampuh mengatasi masalah jerawat, bekas jerawat, hingga bitnik hitam pada kulit. Gunakan sebelum tidur untuk memperbaiki tekstur kulit dan menjaga agar kulit tetap terhidrasi. Setelah beberapa hari penggunaan, jerawat akan hilang dan kulit terlihat lebih cerah.

2. MISSHA – Time Revolution the First Treatment Essence (Intensive Moist)

Jika Anda memiliki kondisi kulit yang rusak akibat jerawat, essence dari Missha ini mungkin bisa menjadi pilihan sempurna. Berdasarkan review dari para penggunanya, produk ini mampu memperbaiki kondisi kulit dalam hitungan minggu. Selain untuk mengatasi masalah jerawat, produk ini juga mampu mencerahkan, menghaluskan, serta menghidrasi kulit Anda sehingga nampak selalu sehat dan ternutrisi.

3. Neogen – Bio-Peel Gauze Peeling Lemon

Produk Korea penghilang bekas jerawat selanjutnya adalah Bio-Peel Gauze Peeling Lemon dari Neogen. Pengaplikasian produk ini cukup praktis. Berupa kapas-kapas yang terendam dalam serum yang kaya akan vitamin C, Anda bisa langsung mengambil produk dan mengusapkannya pada seluruh bagian wajah. Menurut beberapa review, produk ini ampuh mengatasi hiperpigmentasi, mengecilkan pori-pori, hingga meratakan warna kulit wajah Anda.

4. Benton – Snail Bee High Content Skin

Bagi Anda yang sedang mencari toner untuk menghilangkan bekas jerawat, Snail Bee High Content Skin dari Benton ini wajib masuk ke dalam daftar. Mengandung snail secretion filtrate dan bee venom, toner ini ampuh mengatasi masalah kulit yang disebabkan oleh jerawat. Dengan menggunakannya secara rutin, produk ini akan mampu mengurangi bitnik hitam, bekas jerawat, serta melembabkan kulit wajah Anda.

Baca juga : “Ini Dia Cara Menghilangkan Jerawat Batu

5. TIAM – My Signature A+ Cream

Mengandung arbutin, My Signature A+ Cream dari TIAM ini mampu mencerahkan dan menutrisi kulit Anda. Bahkan, dengan penggunaan teratur, krim ini mampu mengatasi bekas jerawat yang membandel hingga tekstur kulit yang tidak rata. Selain itu, tidak hanya mengatasi masalah jerawat, krim ini juga diklaim mampu mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dan kerutan halus pada wajah.

6. Klairs – Freshly Juiced Vitamin Drop (Vitamin C Serum)

Klairs merupakan salah satu produk asal Korea yang paling digandrungi saat ini. Salah satu produknya, Fresgly Juiced Vitamin Drop ini salah satu yang disebut-sebut ampuh mengatasi masalah kulit akibat jerawat. Kandungan vitamin C dan 5% ascorbic acid-nya diklaim aman untuk semua jenis kulit, bahkan kulit sensitive sekalipun. Gunakan secara teratur untuk memudarkan bitnik hitam bekas jerawat Anda.

7. Vitamin OST Serum

Satu lagi serum penghilang bekas jerawat yang wajib Anda coba, yakni Vitamin OST Serum. Mengandung vitamin C, ekstrak teh hijau, vitamin B3, dan hyaluronic acid, serum ini diklaim ampuh mencerahkan kulit dan menghilangkan bekas jerawat dalam sekejap. Selain itu, serum ini juga cocok untuk Anda yang memiliki kulit sensitif karena mampu menenangkan dan meredam iritasi pada kulit. Aplikasikan serum ini setelah membersihkan wajah setiap hari untuk hasil maksimal.

Itulah beberapa produk Skin Care Penghilang Bekas Jerawat yang bisa Anda coba. Namun demikian, meskipun telah mendapat review baik dari para pengguna sebelumnya, pastikan Anda tetap memeriksa kandungan-kandungannya agar terhindar dari bahan-bahan yang mungkin bisa menyebabkan alergi.

Selain beberapa produk asal Korea di atas, ada juga produk lokal yang bisa Anda coba untuk mengatasi masalah jerawat. Dermathib, kapsul kecantikan yang dibuat dari bahan-bahan alami ini, misalnya. Produk yang mampu mengatasi masalah jerawat dari dalam ini dapat dengan mudah Anda temukan di https://dermathib.com/.

Kebiasaan Penyebab Jerawat Yang Perlu Dihindari

Kebiasaan Penyebab Jerawat Yang Perlu Dihindari

Kebiasaan Penyebab Jerawat – Terkadang, berbagai hal telah kita lakukan untuk mengatasi masalah jerawat, namun bukannya sembuh, jerawat malah tumbuh semakin subur. Biaya mahal yang telah dikeluarkan untuk berbagai pengobatan pun terasa sia-sia. Belum lagi, segala obat-obatan dan perawatan yang kita coba belum tentu cocok. Reaksi-reaksi alergi yang bisa muncul justru dapat memperburuk kondisi kulit.

Kebiasaan Penyebab Jerawat Yang Perlu Dihindari

Jika Anda memiliki masalah jerawat yang membandel, mungkin ini saatnya Anda mencoba memperhatikan kebiasaan sehari-hari. Hal ini karena munculnya jerawat dapat dipicu berbagai hal, mulai dari gaya hidup, pola makan, hingga stress.  Apa sajakah yang harus kita lakukan agar terhindar dari jerawat? Berikut ini beberapa penyebab jerawat yang perlu dihindari.

1. Menggosok Wajah Terlalu Keras

Hindari untuk menggosok terlalu keras ketika membersihkan wajah. Scrubbing terlalu keras dapat menyebabkan hilangnya lapisan pelindung kulit sehingga menyebabkan pori-pori lebih terbuka. Inilah kemudian yang dapat menyebabkan munculnya jerawat baru. Oleh sebab itu, lakukan scrubbing perlahan dan gunakan produk-produk yang lembut.

2. Malas Membersihkan Makeup

Makeup yang menutup pori-pori, jika tidak dibersihkan dapat menyebabkan minyak dan kotoran terperangkap dan memancing jerawat. Belum lagi jika Anda beraktifitas di luar ruangan. Polusi dan radikal bebas dapat ikut menempel dan meracuni kulit Anda.

Oleh sebab itu, biasakan untuk selalu membersihkan makeup setelah berpergian. Selain untuk menghindari jerawat, membersihkan makeup juga berguna untuk menjaga keremajaan kulit.

Baca juga : “Ini Dia Cara Menghilangkan Bekas Jerawat

3. Produk Rambut Menempel di Kulit Wajah

Beberapa produk rambut seperti hairspray, kondisioner, minyak rambut, dan parfum rambut mengandung bahan kimia berbahan dasar minyak seperti silicon dan plastik. Jika menempel pada kulit wajah, produk tersebut dapat menyumbat pori-pori  dan memicu munculnya jerawat. Maka dari itu, berhati-hatilah dalam mengaplikasikan produk-produk rambut ini agar tidak sampai terkena kulit wajah.

4. Tidak Menjaga Konsumsi Makanan

Mengonsumsi makanan pedas, berminyak, berlemak, dan mengandung bahan pengawet juga merupakan penyebab jerawat yang perlu dihindari. Hal ini karena makanan-makanan tersebut dapat mempengaruhi keseimbangan pH kulit sehingga menyebabkan munculnya jerawat. Mulailah atur pola diet Anda, dan konsumsi makanan sehat agar bahan kimia berbahaya tidak menumpuk dalam tubuh Anda.

5. Menggunakan Produk Makeup Kedaluwarsa

Pastikan Anda selalu mengecek tanggal kedaluwarsa kosmetik setiap hendak mengaplikasikannya pada wajah. Selain tanggal yang tertera pada kemasan, masing-masing produk kecantikan juga memiliki batas waktu penggunaan yang berbeda-beda, terhitung dari setelah kemasan dibuka. Oleh sebab itu, pasangkan label penanda pada setiap produk yang Anda gunakan, dan usahakan tidak menggunakan produk tersebut lebih dari enam bulan.

6. Malas Menggunakan Tabir Surya

Sinar matahari menyebabkan efek buruk untuk kulit karena menyebabkan kulit kering. Dalam hal ini, kulit yang kering akan memicu produksi minyak berlebih sehingga memancing munculnya jerawat.

Selain itu, sinar matahari juga dapat menyebabkan pertumbuhan sel-sel kulit yang berlebihan sehingga dapat menumpuk sel-sel kulit mati dan menyebabkan kulit terlihat kusam. Untuk menghindari ini, gunakan tabir surya atau produk ber-SPF setiap hendak berpergian.

7. Kebiasaan Memencet Jerawat

Hindari memencet jerawat pada wajah karena kebiasaan ini dapat menyebabkan masalah lain pada kulit. Hal ini karena ketika dipencet, pori-pori dapat semakin tersumbat dan memperlama proses penyembuhan. Belum lagi bekas yang ditinggalkan dapat menghitam dan sulit untuk dihilangkan. Selain itu, pastikan juga tangan Anda bersih ketika menyentuh jerawat karena bakteri rentan untuk masuk ke dalam pori-pori melalui jerawat.

Itulah beberapa kebiasaan penyebab jerawat yang perlu dihindari. Intinya, agar terhindar dari jerawat, Anda harus selalu menjaga kebersihan tubuh dan lingkungan. Selain itu, gunakan produk-produk dengan komposisi yang aman, serta tidak memancing alergi dan iritasi. Usahakan juga untuk tidak terlalu sering menyentuh jerawat menggunakan tangan karena dapat memperburuk kondisi jerawat.

Bagi Anda yang merasa putus asa dalam mengobati jerawat membandel, Dermathib mungkin bisa menjadi solusi yang tepat. Kapsul yang terbuat dari bahan-bahan alami seperti pegagan, kunyit, dan daun sambiloto ini mampu mengatasi masalah kulit dan menyembuhkan dari dalam. Selain itu, produk ini juga dijamin aman karena telah mengantongi izin BPOM dan lolos sertifikasi halal Tertarik untuk memesan? Silakan kunjungi https://dermathib.com/.

Cara Hilangkan Jerawat dan Bekasnya Dengan 9 Langkah

Cara Hilangkan Jerawat dan Bekasnya Dengan 9 Langkah

Cara Hilangkan Jerawat dan Bekasnya – Jika Anda datang ke klinik kecantikan, biaya yang dipatok untuk menghilangkan bekas jerawat memang tidak murah. Untuk menyelesaikan serangkaian perawatan, Anda bisa dikenai biaya bahkan hingga jutaan rupiah. Belum lagi, adanya kemungkinan jerawat bisa kembali sewaktu-waktu. Bisa dibayangkan berapa biaya yang akan Anda habiskan untuk prosedur kecantikan dan krim-krim perawatannya.

Cara Hilangkan Jerawat dan Bekasnya Dengan 9 Langkah

Untuk Anda yang memiliki masalah jerawat dan bekas jerawat, tidak perlu khawatir. Berikut ini adalah sembilan langkah cara menghilangkan jerawat dan bekasnya yang bisa Anda coba untuk lakukan. Bahan-bahan yang Anda butuhkan pun mudah ditemukan di rumah sehingga pastinya lebih hemat dan aman.

1. Membersihkan Wajah

Pertama-tama, bersihkan wajah Anda menggunakan facial foam. Usahakan untuk memilih facial foam dengan busa yang sedikit agar kulit wajah tidak kering. Facial foam jenis ini juga lebih disarankan karena kandungan kimianya lebih sedikit dan mampu menjaga keremajaan kulit.

2. Melakukan Eksfoliasi

Tahap ini cukup penting untuk membuka pori-pori dan menghilangkan kotoran yang terperangkap di dalamnya. Jika Anda ingin mencoba membuat scrub sendiri di rumah dengan mencampurkan gula, minyak zaitun, dan lemon. Aplikasikan ke wajah sembari pijat perlahan selama beberapa menit, kemudian bilas hingga bersih.

Baca juga : “Tips dan Trik Menghilangkan Bekas Jerawat

3. Mengaplikasikan Masker Peel Off

Masker peel off berguna untuk mengangkat sel-sel mati pada kulit. Aplikasikan pada wajah setelah proses eksfoliasi, kemudian diamkan hingga mengering. Setelah itu tarik perlahan hingga terangkat seluruhnya dan bilas kembali wajah Anda menggunakan air untuk menghilangkan sisa-sisa masker di wajah. Untuk Anda yang memiliki kulit sensitif, lakukan step ini cukup satu minggu sekali.

4. Mengaplikasikan Sheet Mask

Setelah menggunakan peel off mask, Anda bisa mengaplikasikan sheet mask. Pilihlah sheet mask dengan kandungan mentimun atau lidah buaya untuk mendinginkan wajah dan mengecilkan pori-pori. Kedua bahan ini juga dianggap ampuh mengatasi dan menghilangkan bekas jerawat. Diamkan selama kurang lebih 20 menit, kemudian lepaskan dan bilas kembali wajah Anda.

5. Fokus pada Bekas Jerawat

Cara menghilangkan jerawat dan bekasnya selanjutnya adalah dengan mengompres bekas jerawat. Iris tipis tipis kentang, cuci, lalu letakkan pada bekas jerawat. Diamkan selama beberapa menit hingga mengering, lalu bilas dengan air. Selain kentang, Anda juga bisa menggunakan mentimun, bengkuang, atau tomat.

6. Mendinginkan Kulit Menggunakan Es

Es batu bagus untuk mendinginkan dan mengecilkan pori-pori. Setelah mengikuti serangkaian perawatan di atas, Anda bisa menyapukan es batu ke seluruh bagian wajah agar kulit terasa lebih segar dan kenyal. Setelah itu, keringkan wajah menggunakan handuk bersih Langkah ini juga bisa Anda lakukan setiap sebelum mengenakan makeup untuk membuatnya lebih tahan lama.

7. Memakai Toner

Seletah mengikuti langkah-langkah di atas, jangan lupa untuk mengaplikasikan toner pada wajah. Pilihlah toner khusus untuk jerawat untuk hasil yang lebih maksimal. Langkah ini juga penting untuk menyegarkan dan menutrisi kulit agar tidak kering. Aplikasikan toner setiap setelah mandi, sebelum memulas makeup, untuk hasil yang lebih maksimal.

8. Mengaplikasikan Pelembab Antijerawat

Untuk menutup seluruh rangkaian perawatan ini, Anda bisa mengaplikasikan pelembap antijerawat. Dalam memilih produk antijerawat, sebaiknya Anda juga memperhatikan review dari para pengguna sebelumnya, karena tidak selalu produk mahal cocok dengan kulit Anda. Selalu periksa komposisi dan perizinannya, pastikan sudah lulus perizinan BPOM dan tidak mengandung bahan yang menyebabkan alergi.

9. Kenakan Krim Malam/ Sleeping Mask

Untuk hasil yang lebih maksimal, kenakan krim malam atau sleeping mask antijerawat sebelum tidur. Ini akan membantu proses penyembuhan dan peremajaan kulit Anda di malam hari ketika Anda tertidur. Pada pagi hari, bersihkan wajah seperti biasa. Kenakan secara rutin untuk hasil yang lebih sempurna.

Itulah beberapa langkah Cara Hilangkan Jerawat dan Bekasnya yang bisa Anda lakukan setiap hari di rumah. Untuk tahap eksfoliasi, Anda tidak perlu melakukannya setiap hari. Cukup dua kali dalam satu minggu, atau dua minggu satu kali jika Anda memiliki kulit sensitif.

Bagi Anda yang sedang mencari produk untuk mengatasi masalah jerawat, kini hadir Dermathib, obat herbal untuk mengatasi berbagai masalah kulit. Terbuat dari bahan-bahan alami, seperti sambiloto, kunyit, dan pegagan, obat ini dapat mengatasi masalah jerawat sekaligus menghilangkan bekas-bekaksnya. Tertarik untuk mencoba? Silakan kunjungi https://dermathib.com/.

7 Kebiasaan Perawatan Wajah Agar Bebas Jerawat

7 Kebiasaan Perawatan Wajah Agar Bebas Jerawat

7 Kebiasaan Perawatan Wajah – Memiliki kulit sehat yang terbebas dari jerawat merupakan idaman semua orang. Berbagai jenis perawatan bahkan rela dilakukan agar kulit wajah dapat tetap terlihat cerah bercahaya, Pasalnya, sering kali setelah berhasil dihilangkan, ternyata jerawat meninggalkan bekas yang tidak sedap dipandang. Inilah kemudian yang menyebakan jerawat menjadi momok, utamanya bagi beberapa wanita.

7 Kebiasaan Perawatan Wajah Agar Bebas Jerawat

Bagi Anda yang memiliki kekhawatiran serupa, bisa mencoba untuk mulai memperhatikan kebiasaan sehari-hari. Salah satunya dengan memperhatikan perawatan wajah yang Anda lakukan. Untuk Anda yang sedang mencari informasi terkait perawatan wajah agar bebas jerawat, berikut ini tujuh kebiasaan yang bisa membuat wajah bebas jerawat dan bisa langsung Anda praktikkan di rumah.

1. Bersihkah Tangan Sebelum Menyentuh Area Wajah

Penting untuk menjaga kebersihan tangan sebelum Anda menyentuh wajah agar kuman dan kotoran tidak ikut menempel ke kulit wajah. Oleh karena itu, biasakan untuk mencuci tangan sebelum Anda mengaplikasikan skincare atau produk makeup ke wajah. Sering kali orang meremehkan kebiasaan ini. Padahal, produk yang terkontaminasi debu atau kotoran bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat.

2. Membersihkan Wajah Setiap Selesai Makeup

Ada kalanya kita mungkin sudah terlalu lelah setelah berpergian, hingga lupa membersihkan sisa makeup di wajar. Padahal, kebiasaan ini dapat membahayakan kesehatan kulit Anda. Sisa makeup yang bercampur dengan polusi jalanan bisa meracuni kulit dan menyebabkan berbagai masalah, seperti kulit kusam, bercak hitam, dan tentunya jerawat. Oleh karena itu, biasakan untuk selalu membersihkan wajah begitu Anda sampai di rumah.

3. Membersihkan Alat Makeup Secara Berkala

Kuas dan spons makeup Anda juga bisa menjadi sarang berkembangnya bakteri yang membahayakan kesehatan kulit wajah. Oleh karena itu, bersihkan alat-alat makeup Anda setidaknya setiap satu minggu sekali. Hal ini karena, selain menyebabkan jerawat, alat makeup yang kotor bisa juga menjadi sarang virus membahayakan yang bisa masuk melalui pori-pori dan aliran darah Anda. Jadi, jangan anggap remeh kebiasaan yang satu ini.

4. Pilihlah Produk yang Sesuai dengan Jenis Kulit Anda

Jika Anda perhatikan, masing-masing produk kecantikan, baik skincare maupun makeup, memiliki peruntukkannya masing-masing. Produsen biasanya telah membedakan produk sesuai dengan jenis kulit pengguna, misalnya untuk kulit kering, normal, hingga berminyak.

Oleh sebab itu, Anda harus memahami jenis kulit Anda terlebih dahulu sebelum memilih produk. Beberapa orang bahkan memiliki jenis kulit kombinasi sehingga perlu menggunakan jenis produk yang berbeda-beda untuk setiap area wajahnya.

Baca juga : “Cara Bebas Jerawat Dengan Masker Alami

5. Eksfoliasi dan Menggunakan Masker Secara Teratur

Anda tidak perlu melakukan eksfoliasi dan menggunakan masker setiap hari sebagai bagian dari perawatan wajah agar bebas jerawat. Cukup lakukan eksfoliasi dua minggu sekali agar kulit tidak iritasi. Sementara itu, untuk masker, Anda bisa menggunakannya sesuai aturan pakai saja.

Beberapa masker bisa digunakan setiap hari, seperti sleeping mask, atau cukup satu minggu sekali untuk jenis masker peel off. Namun demikian, untuk kulit yang cenderung sensitif, masker peel off tidak terlalu disarankan, atau cukup digunakan dua sampai tiga minggu sekali.

6. Konsumsi Air Putih dan Vitamin E

Selain perawatan dari luar, perawatan dari dalam juga tidak kalah pentingnya. Oleh sebab itu, cobalah untuk rajin mengonsumsi air mineral dan vitamin E setiap hari. Kebiasaan ini akan membantu menjaga kelembaban dan keremajaan kulit dari dalam.

Imbangi juga dengan pola makan sehat dengan memperbanyak konsumsi sayur dan buah sebagai detoks alami. Tidak hanya untuk mengindari jerawat, kebiasaan ini juga dapat membantu memperlambat penuaan pada kulit.

7. Waktu Istirahat yang Cukup

Di samping seluruh rangkaian perawatan di atas, hal yang tidak kalah pentingnya untuk diperhatikan adalah durasi istirahat setiap hari. Perlu Anda ketahui, kurang istirahat dapat menyebabkan otot wajah mudah lelah dan mempercepat munculnya keriput.

Belum lagi, kebiasaan begadang biasanya dibarengi dengan konsumi makanan tidak sehat yang dapat juga mengganggu kesehatan dan memicu jerawat. Oleh sebab itu, penting untuk memastikan waktu tidur Anda cukup, minimal 8 jam per hari.

Itulah 7 Kebiasaan Perawatan Wajah yang bisa Anda jadikan bagian dari perawatan wajah agar bebas jerawat. Selain untuk menghindari jerawat, beberapa poin yang telah dijelaskan di atas berguna juga untuk menjaga kebugaran dan kesehatan jasmani. Bicara tentang perawatan wajah, sekarang hadir Demathib. Dibuat dari bahan-bahan alami, produk ini cocok untuk Anda yang punya masalah seputar jerawat dan kulit kusam. Pemesanan bisa dilakukan melalui https://bebasjerawat.id/.

Copyright © 2025 Dermathib